Senin, 13 Agustus 2012

Ketan Menggeser Daging dan Ikan Nila




Sepanjang bula Ramadhan, jenis masakan yang dipilih masyarakat terbilang mewah dan mahal. Setidaknya itulah yang tergambar dari penjelasan Purkani, salah sorang penjual berbagai jenis kebutuhan dapur para ibu. Menurutnya para konsumen dari dagangannya yang ia gelar sejak pagi sekitar pukul 9.00, lebih banyak memburu daging, dan ikan Nila. Selain itu tentu banyak juga yang membeli sayur hijau dan kacang-kacangan. Menjelang berakhirnya bulan suci Ramadhan, yang paling banyak di cari justru beras ketan. Baik keta hitam maupun ketan yang putih.

“  Karena banyak para ibu yang mulai membuat jajanan untuk persiapan lebaran, jadi yang paling laku saat ini adalah ketan, Kalo kemaren-kemaren sih sayur daging dan ikan” kata Purlani kepada Kampung Media yang kebetulan belanja sayuran untuk persiapan berbuka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar