Sabtu, 01 September 2012

Yang Unik di Acara Halal Bi Halal



Ada yang menarik dari halal bihalal Guru se wilayah Cakranegara dan Sandubaya. Yang pertama saat MC membacakan acara dan menyebut para tamu undangan. Saat itu sang MC salah  menyebut Provinsi NTB sebagai Provinsi Kota Mataram.  Yang kedua saat Kepala dinas Pendidikan Kota Mataram HM Ruslan, mengabsen jajarannya. Beliau memanggil apakah di antra rtusan peserta yang hadir  juga  terdiri dari para kepala sekolah Dasar Se-Sandubaya dan Cakranegara. Menurutnya da 50an lebih SD diwilayah tersebut.
“ Saya ingin tahu, mana di kepala sekolah SD di wilayah Sandubaya dan Cakranegara, setahu saya ada 50 SD diwilayah itu. Coba yang merasa Kepala SD serta MI saya minta angkat tangan” kata Kepala dinas yang menggantikan HL Syafi’I ini. Serentak para peserta halal bihalal saling menengok. Ternyata hanya dua kepala SD yang agkat tangan waktu itu.
Kepala Dinas Dikpora menyesalkan ketidak hadiran para kepala sekolah tersebut, karena beliau memang sangat ingin bersilaturahmi. Selain itu beliau mengkritik para peserta yang pulang lebih dulu sebelum acara selesai.
Sebelumnya, Mamik Ahim salah seorang guru sekaligus aktifis budaya kota Mataram juga meyesalkan ketidak disiplinan para peserta yang hadir. Banyak yang ngobrol sendiri, sibuk main hp, bahkan yang lebih parah mereka pulang lebih dulu sebelum acara selesai. Mestinya ini tidak dilakukan oleh para teladan tersebut, katanya kepada kampung media.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar