Senin, 12 November 2012

Kampung Media ikut Bimtek Koperasi

Pagi 12 November terasa cerah. Koperasi Unit Desa Kecamatan Cakranegara dijadwalkan mengkuti bintek Perkoperasian mulai pukul 08.00 Wita, di Hotel Lombok Raya Mataram.  Kegiatan yang sangat penting ini, dihadiri Deputi Bidang pengembangan dan restrukturisasi usaha. Menurut jadwal yang dibagikan kepada peserta, acara bintek akan berlagsung dalam dua hari. Hari pertama acara dimulai sejak pukul 08.00 wita hingga pukul 21.00. Hari kedua dimulai pada jam yang sama dan berakhir pukul 12.00. Dalam sambutannya Deputi bidang pengembangan dan resturiksasi  ini, menjelaskan bawah Bintek Peningkatan Kerja Koperasi melalui Metode Balancing scorecard ( BSC)  ini bertujuan meningkatkan kualits SDM koperasi, melalui koperasi  yang professional dalam mengelola usaha. Metode BSC ini menurutnya sangat tepat. Koperasi biasanya mengalami hambatan kekurangan modal. Itu alasan klasik dimana pun.  Padahal hambatan koperasi tidak hanya modal. BSC diharapkan bis a mengatasi  itu semua. Dalam kesempatan tersebut, Dinas koperasi UMKM propinsi  NTB juga hadir. Kepala Dinas yang awalnya terjadwal memberikan sambutn tak bisa hadir karena ada agenda lain. Kepala Dinas Koperasi  & UMKM  diwakili  oleh Sudiarsah MM. Selanjutnya Sudiarsah MM, menjelaskan bahwa di NTB terdapat 3600 lebih kopersi yang menampung pegawai lebih dari 600an. Sementara di NTB terdapat 500 ribu UMKM  dan dapat menyerap 1 juta lebih tenaga kerja. Sudiarsah MM menyambut baik adanya Bimtek. Beliau bahkan meminta agar pada bmtek berikutnya tak hanya menyertakan peserta dari Mataram dan Lobar saja, tapi semua wilayah lain di NTB seperti Lotim Sumbawa Bima dan Dompu.Kampung Media ikut terlibat aktif dalam kegiatan tersebut mewakili KUD Cakranegara, karena secara kebetulan menjadi salah seorang pengurus di KUD tersebut

2 komentar:

  1. Informasi yang sangat bermanfaat sekali, terima kasih atas sharingnya...
    sekedar menambahkan untuk informasi Bintek Software / Komputerisasi Koperasi dan UMKM silakan klik website Konsultan Software Keuangan dan Manajemen Koperasi Indonesia

    BalasHapus
  2. Terima kasih atas informasinya.
    Sekedar menambahkan, untuk informasi pelatihan manajemen dan akuntansi modern lengkap beserta SOP dan SOM koperasi, silakan kunjungi website kami di http://radiansystem.com/category/terkini/.
    Semoga bermanfaat dan bisa membantu, terima kasih.

    BalasHapus