Ada Banyak produsen tempe di Abiantubuh, rata-rata para
produsen memproduksi tempe dengan jumlah yang tak sedikit. Mungkin orang tak
bisa membedakan rasa tempe, karena jika sudah jadi tempe memang memiliki rasa
yang sama. Makanan sehat yang terbuat dari kedelai ini diproduksi secara
besar-besaran, meski begitu tempe selalu terjual dengan lancar. Salah satu sisi
yang harus menjadi perhatian jika kita membuat tempe adalah sisi kebersihan. Tempe
yang dibuat dengan perlakuan yang steril dari kondisi yang kurang bersih akan
mengurangi kualitas tempe. Salah seorang pengusaha yang sangat peduli dengan
kebersihan tempat dan cara membuat tempe
adalah haji Rusmayadi. Saat kampung media bertandang ke rumah sekaligus tempat
usahanya, pria yang biasa dipanggil Haji Adi ini tengah mengaduk-aduk bahan
pembuat tempe. Ia dengan ramah mempersilahkan kampung media duduk dan mengobrol
dengannya. Menurutnya kualitas tempe itu tergantung cara membuatnya, kalaau
bahannya sama saja. “ saya lebih mementingkan sisi kebersihan pada saat proses
pembuatannya, agar tempe yang dihasilkan lebih bersih dan berkualitas” kata Haji
yang pernah memperistri perempuan asal Pulau Jawa ini. Dalam sehari perusahaan
tempenya membutuhkan 60 kilo kedelai, sebagai bahan baku pembuatannya. Usaha yang
menjadi sumber penghidupan keluarganya ini, mempekerjakan enam orang tenaga
kerja. Dari usahanya ini, setiap harinya Haji Adi bisa meraup untung bersih
sebesar 100 ribu rupiah. Haji Adi berkeingina membuat temped an olahan kuliner
berbahan dasar tempe bisa dikenal luas, terutama para pelancong yang datang ke
Lombok bisa membuatnya menjadi oleh-oleh. Berikut kontak personal dan Alamat
Haji Adi jika anda ingin mencicipi tempe Haji Rusmayadi
Nama : Haji Rusmayadi
Alamat : Jalan Senopati V Karang Bata Selatan, Abiantubuh
Baru, Sandubaya, Kota Mataram NTB.
Telp. 087833820482
Tidak ada komentar:
Posting Komentar