Kamis, 24 Oktober 2013

KM Abiantubuh dan Melbao gelar pelatihan Menulis

Minggu 20 Oktober, Suasana Aula Pati asuhan Al-Ikhlas terlihat ramai. Puluhan anak asuh dari Panti ini terlibat dalam pelatihan menulis yang digagas oleh KM Melbao Ampenan. KM Melbao sudah sejak dua minggu sebelumnya mengajak KM Abiantubuh untuk membangkitkan kreatifitas menulis para santri di Panti Asuhan yang anak asuhnya ratusan ini.
Sejak pagi KM Abiantubuh telah datang dan bersiap-siap memfasilitasi para santri tersebut untuk berlatih menulis kreatif. Acara bertema "Pelatihan Menulis Kreatif " ini diikuti oleh para santri setingkat SMP dan SMA. Ahyar Rosidy sebagai penggagas acara tersebut menyatakan sangat gembira dengan antusiasme para peserta. " Saya bangga dengan kemampuan para santri yang langsung bisa mengumpulkan karyanya saat itu juga, setidaknya kami bisa membuat keinginan berkreasi mereka bangkit" kata Ahyar kepada Kampung Media. Puluhan peserta yang mengikuti pelatihan singkat tersebut, langsung mengumpulkan tulisan berupa puisi dan satu buah berita.
Pegasuh Panti Asuhan Bapak Haji Nasir juga menyatakan kegembiraannya. " di lain waktu tolong kami dikunjungi lagi" kata bapak haji Nasir sambil tersenyum, saat menyuguhkan ala kadarnya kepada Kampung Media (wan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar