Minggu, 08 Januari 2012

BANJIR LAGI, BANJIR LAGI..!!!

Abiantubuh kembali diterjang banjir. Hujan yang mengguyur sejak minggu pagi 8 Januari kemaren, membuat rumah penduduk yang berada di daerah aliran sungai terrendam banjir. 60 rumah di lingkungan Karang Bata Selatan, 17 rumah di lingkungan Karang Bata Tengah, 5 rumah di Karang Bata Utara, dan sekitar 40 Rumah di Gedur Baru, menjadi korban banjir. Abiantubuh menjadi lokasi langganan banjir, sebab berada di daerah aliran sungai unus. Selain karena kondisi sungai unus yang semakin dangkal, kebiasan negatif warga yang membuang sampah di kali, menjadi penyebab banjir ini.

Kamis, 05 Januari 2012

Kiat Sukses di tahun 2012


Semua orang mungkin memiliki rencana atau resolusi untuk jadi lebih baik di tahun mendatang. Tapi menepati resolusi tak semudah saat merancangnya. Berikut 6 tips bagaimana membuat resolusi tahun baru Anda tetap sukses :

1. Sederhana dan Konkret Yang Terbaik

Jangan buat rencana-rencana yang rumit, tujuan yang tak jelas seperti: jadi pribadi yang lebih baik, jadi orang yang menyenangkan, memiliki hubungan yang lebih baik dengan keluarga. Pilih satu atau dua rencana yang sederhana dan konkret misalnya: aku akan menelepon mama seminggu sekali.

2. Pilih Tujuan Yang Dapat Dicapai

Anda bisa menambahkan tujuan yang baru atau lebih menantang selanjutnya. Jika mengurangi berat badan empat kg dalam sebulan terasa berat, pilih yang lebih kecil yang dapat Anda capai, misal membuat rencana 'turun berat badan 2 kg sampai akhir Januari.'

3. Buat Tujuan Dengan Disertai Batas Waktu

Buat rencana-rencana yang dapat Anda capai dalam jangka pendek, bukan untuk setahun penuh. Membuat rencana pendek yang terjadwal lebih mudah daripada membuatnya dalam keseluruhan tahun. Rencana 'turun berat badan 2 kg pada Februari lebih mudah daripada membuat rencana turun 10 kg sampai akhir tahun.

4. Ukur Peningkatan dari Rencana Yang Anda Buat

Tulis-lah mini deadline atau jadwal pemeriksaan diri dalam kalender Anda. Jika tujuan Anda membaca 1.000 halaman buku, lebih baik buat deadline, misalnya 100 halaman hinggap 20 Januari, 200 halaman hingga 20 Februari dan seterusnya. Dengan cara ini akan lebih mudah bagi Anda untuk mengukur keberhasilan tujuan yang telah Anda buat.

5 Jangan Ragu Menyusun Ulang Rencana Anda

Jika dalam perjalanan meraih tujuan tahunan, ternyata sulit untuk dicapai, tak ada salahnya meninjau ulang resolusi Tahun Baru Anda. Jangan membiarkannya terbengkalai sementara menunggu tahun depan untuk mencobanya lagi.

6. Kerjakan semua dengan penuh keyakinan

Semua pekerjaan harus dikerjakan dengan sungguh-sungguh dan penuh keyakinan. niscaya pekerjaan akan sukses